PENGARUH KESELAMATAN - KESEHATAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN PT INTAN SEJATI KLATEN

Dewi, Purwati (2018) PENGARUH KESELAMATAN - KESEHATAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN PT INTAN SEJATI KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Dewi Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

DEWI PURWATI, 1421103566, Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten, “PENGARUH KESELAMATAN – KESEHATAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN PT INTAN SEJATI KLATEN.” Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh keselamatan- kesehatan kerja terhadap loyalitas kerja karyawan PT. Intan Sejati Klaten, (2) Pengaruh motivasi kerja terhadap loyalitas kerja karyawan PT. Intan Sejati Klaten, (3) Pengaruh keselamatan-kesehatan kerja dan motivasi kerja terhadap loyalitas kerja karyawan PT. Intan Sejati Klaten. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Metode untuk mrngumpulkan data dengan observasi, interview, dan kuisioner. Variabel dalam penelitian ini adalah Keselamatan-Kesehatan Kerja (X₁), Motivasi Kerja (X₂), dan Loyalitas Kerja (Y). Teknik analisis data dengan analisis korelasi Product Moment. Dari hasil analisis pembuktian hipotesis dengan uji t diperoleh hasil perhitungan uji t untuk X₁, t hitung > t tabel yaitu 2,127 > 2,010. Sedangkan nilai t hitung untuk X₂, t hitung < t tabel, yaitu -0,367< 2,010 dengan persamaan regresi Y = a₀+a₁X₁+a₂+X₂ maka dapat didapat Y = 29,282 + 0,364 X₁ – 0,065 X₂ dan uji signifikasi ialah F hitung < F tabel maka 2,367 < 3,18 sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesa ditolak atau tidak terbukti bahawa ada pengaruh positif secara komprehensif yang signifikan antara keselamatan-kesehatan kerja dan motivasi kerja terhadap loyalitas kerja karywan PT. Intan Sejati Klaten. Variabel keselamatan- kesehatan kerja yang paling dominasi berpengaruh.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 09 Mar 2019 04:25
Last Modified: 09 Mar 2019 04:25
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1136

Actions (login required)

View Item View Item