PENGEMBANGAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) YANG SELARAS DENGAN KURIKULUM 2013 PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII SMP NEGERI 1 PEDAN DAN SMP NEGERI 2 TRUCUK

Siti, Nurjanah Setyawati (2018) PENGEMBANGAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) YANG SELARAS DENGAN KURIKULUM 2013 PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII SMP NEGERI 1 PEDAN DAN SMP NEGERI 2 TRUCUK. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Siti N.S. fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

SITI NURJANAH SETYAWATI, NIM 1413102574. Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, FKIP Universitas Widya Dharma Klaten. Skripsi. “Pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang selaras dengan Kurikulum 2013 Pada Mata Pelajaran Matematika Kelas VII SMP Negeri 1 Pedan dan SMP Negeri 2 Trucuk” RPP matematika itu sangat penting, hal ini dikarenakan keberhasilan proses pembelajaran ditentukan oleh RPP tersebut. Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penyusunan dan pengembangan RPP matematika yang selaras dengan kurikulum 2013 yang dilakukan guru di SMP Negeri 1 Pedan dan SMP Negeri 2 Trucuk dan (2) menguji kelayakan RPP matematika yang dikembangkan. Jenis penelitian dan pengembangan ini adalah research and development (R&D) dengan desain penelitian menggunakan penelitian evaluatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif dengan metode alur. Keabsahan data diperiksa menggunakan triangulasi metode. Hasil penelitian dan pengembangan ini adalah (1) Penyusunan dan pengembangan RPP matematika kelas VII yang selaras dengan kurikulum 2013 yang disusun oleh guru SMP Negeri 1 Pedan dan SMP Negeri 2 Trucuk. Penyusunan RPP memperhatikan komponen dan prinsip penyusun RPP. Pengembangan RPP dilakukan dengan mengembangkan komponen RPP. (2) Kelayakan RPP matematika kelas VII yang selaras dengan kurikulum 2013 SMP Negeri 1 Pedan dan SMP Negeri 2 Trucuk yang dikembangkan. Uji kelayakan RPP oleh ahli memperoleh rata-rata 90,75 dengan kategori sangat layak.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Matematika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 11 Mar 2019 09:32
Last Modified: 11 Mar 2019 09:32
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1220

Actions (login required)

View Item View Item