STUDI EVALUASI USAHA KELOMPOK MASYARAKAT DALAM PENYEDIAAN AIR BERSIH DESA TANGKIL KECAMATAN KEMALANG KABUPATEN KLATEN DENGAN PROGRAM WATERNET

Miyanto, Miyanto (2019) STUDI EVALUASI USAHA KELOMPOK MASYARAKAT DALAM PENYEDIAAN AIR BERSIH DESA TANGKIL KECAMATAN KEMALANG KABUPATEN KLATEN DENGAN PROGRAM WATERNET. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
miyanto fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Kondisi geografis Kelurahan Tangkil Kabupaten Klaten yang relatif tinggi berpengaruh pada sumber air permukaan masyarakat sehingga mempengaruhi kondisi kebutuhan air bersih masyarakat Kelurahan Tangkil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja teknis jaringan air bersih eksisting serta melakukan optimalisasi untuk penyempurnaan sehingga dapat meningkatkan pelayan kepada konsumen. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini dengan mengolah data sekunder dan primer yang berkaitan dengan tingkat pelayanan air bersih, disajikan dalam bentuk tabel, grafis, dan gambar. Analisis jaringan distribusi air bersih sulit dilakukan dengan perhitungan manual, dikarenakan analisis jaringan pipa eksisting cukup rumit dan memerlukan perhitungan yang lama. Oleh karena itu analisis jaringan dibantu dengan menggunakan software WaterNET Versi Beta V5. Kinerja jaringan distribusi PAMSIMAS Kelurahan Tangkil dinilai masih rendah dan perlu ditingkatkan. Hasil simulasi jaringan yang dilakukan menunjukkan bahwa beberapa pipa yang digunakan terlalu kecil. Hal ini mengakibatkan jaringan tidak efisien karena disaat jam puncak tidak mengalir ke wilayah distribusi dengan baik. Pada simulasi optimalisasi untuk meningkatkan sistem jaringan yang ada, dapat dilakukan dengan penggantian pipa dan menaikkan elevasi tangki. Penggantian dimaksudkan agar air dapat didistribusikan ke wilayah pelayanan yang bertekanan rendah, untuk mendapatkan hasil yang optimal dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik kepeda pelanggan PAMSIMAS Kelurahan Tangkil. Kata Kunci : Jaringan Air Bersih, Perpipaan, WaterNET.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 24 Sep 2019 01:54
Last Modified: 24 Sep 2019 01:54
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1782

Actions (login required)

View Item View Item