PENGARUH JUMLAH PINJAMAN, JUMLAH ANGSURAN DAN LAMA PINJAMAN TERHADAP JUMLAH KREDIT MACET PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM PAMUJI CABANG CAWAS (TAHUN 2015)

Novita, Dwi Astri (2016) PENGARUH JUMLAH PINJAMAN, JUMLAH ANGSURAN DAN LAMA PINJAMAN TERHADAP JUMLAH KREDIT MACET PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM PAMUJI CABANG CAWAS (TAHUN 2015). Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Novita Dwi astri.fix.pdf

Download (637kB)

Abstract

Novita Dwi Astri, NIM: 1222100722, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Widya Dharma Klaten. Judul Skripsi: PENGARUH JUMLAH PINJAMAN, JUMLAH ANGSURAN DAN LAMA PINJAMAN TERHADAP JUMLAH KREDIT MACET PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM PAMUJI CABANG CAWAS (TAHUN 2015). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Cabang Cawas (Tahun 2015) dengan menganalisis jumlah pinjaman, jumlah angsuran dan lama pinjaman. Jenis penelitian menggunakan penelitian kuantitatif.Teknik pengambilan sampel ini menggunakansampel jenuh.Pengambilan sampel penelitian sebanyak 53 orang yang terdiri dari seluruh anggota yang mengalami kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Cabang Cawas (Tahun 2015). Hasil penelitian menyimpulkan: (1) Jumlah pinjaman, jumlah angsuran dan lama pinjaman secara bersama-sama berpengaruh terhadap jumlah kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Pamuji Cabang Cawas; (2) Jumlah pinjaman tidak berpengaruh terhadap jumlah kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Pamuji Cabang Cawas; (3) Jumlah angsuran berpengaruh terhadap jumlah kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Pamuji Cabang Cawas; (4) Lama pinjaman tidak berpengaruh terhadap jumlah kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Pamuji Cabang Cawas.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 18 Feb 2019 02:28
Last Modified: 18 Feb 2019 02:28
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/366

Actions (login required)

View Item View Item