PENGARUH KEBIASAAN MENONTON TELEVISI DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KREATIF DALAM BENTUK PUISI PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 KEMALANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Endang, Triningsih (2019) PENGARUH KEBIASAAN MENONTON TELEVISI DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KREATIF DALAM BENTUK PUISI PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 KEMALANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Masters thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Endang Triningsih Fix.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK ENDANG TRININGSIH. NIM: 1781100046. Pengaruh Kebiasaan Menonton Televisi dan Motivasi Belajar Terhadap Kemampuan Menulis Kreatif dalam Bentuk Puisi pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019. Tesis. Program Studi Pendidikan Bahasa. Program Pascasarjana Universitas Widya Dharma Klaten. 2019. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Apakah ada pengaruh kebiasaan menonton televisi terhadap kemampuan menulis kreatif dalam bentuk puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019? 2) Apakah ada pengaruh motivasi belajar terhadap kemampuan menulis kreatif dalam bentuk puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019? 3) Apakah ada pengaruh antara kebiasaan menonton televisi dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap kemampuan menulis kreatif dalam bentuk puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019? Penelitian ini berpendekatan kuantitatif, berjenis deskriptif dan asosiatif Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 1 Kemalang. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan April 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII dengan jumlah 182 siswa. Sampel penelitian untuk kelas VIII SMP N 1 Kemalang sebanyak 85 siswa. Teknik pengambilan sampel penelitian ini menggunakan teknik proportional random sampling (sampel proporsi/sampel imbangan). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode regresi linear berganda, uji t, uji F, dan koefisiensi determinasi. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan. 1) Ada pengaruh yang signifikan antara kebiasaan menonton televisi terhadap kemampuan menulis kreatif dalam bentuk puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019 yang ditunjukkan dalam bentuk persamaan regresi Ŷ = 51,963 + 0,309 X1. 2) Ada pengaruh yang signifikan antara motivasi belajar terhadap kemampuan menulis kreatif dalam bentuk puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019 yang ditunjukkan dalam bentuk persamaan regresi Ŷ = 55,706 + 0,262 X2. 3) Ada pengaruh yang signifikan secara bersamaan antara kebiasaan menonton televisi dan motivasi belajar terhadap kemampuan menulis kreatif puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemalang Tahun Pelajaran 2018/2019 yang ditunjukkan dalam bentuk persamaan regresi Ŷ 32,170 0,325X1 0,279X 2 Kata kunci: Kebiasaan Menonton Televisi, Motivasi Belajar, Kemampuan Menulis Kreatif dalam Bentuk Puisi

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Program Pasca Sarjana > Pendidikan Bahasa
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 09 Jan 2020 02:04
Last Modified: 09 Jan 2020 02:26
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1842

Actions (login required)

View Item View Item