PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR KOMIK SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS DESKRIPSI PADA PESERTA DIDIK KELAS X SEMESTER I (GASAL) DI SMAN 1 POLANHARJO TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Aris, Kristiawan (2021) PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR KOMIK SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS DESKRIPSI PADA PESERTA DIDIK KELAS X SEMESTER I (GASAL) DI SMAN 1 POLANHARJO TAHUN PELAJARAN 2020/2021. Masters thesis, Universitas Widya Dharma Klaten.

[img] Text
Aris Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Aris Kristiawan NIM 1881100024. “Penggunaan Media Gambar Komik Sebagai Upaya Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Deskripsi pada Peserta Didik Kelas X Semester I (Gasal) di SMAN 1 POLANHARJO Tahun Pelajaran 2020/2021”. Tesis. Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia. Program Pascasarjana. Universitas Widya Dharma Klaten. 2021. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan keterampilan menulis teks deskripsi, untuk mendeskripsikan peningkatan aktivitas menulis teks deskripsi dengan penggunaan media gambar komik pada peserta didik kelas X semester I SMAN 1 Polanharjo tahun pelajaran 2020/2021. Variabel yang menjadi sasaran perubahan adalah keterampilan menulis teks deskripsi, sedangkan variabel tindakan yang digunakan adalah media pembelajaran gambar komik. Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan menerapkan dua siklus. Tiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu; perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Sebagai subjek adalah peserta didik kelas X semester I SMAN 1 Polanharjo yang berjumlah 36 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif komparatif untuk data yang berupa angka (kuantitatif) dan deskriptif kualitatif untuk data kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, penggunaan media gambar komik dapat meningkatkan keterampilan menulis teks deskripsi pada peserta didik kelas X MIPA 4 SMA Negeri 1 Polanharjo dari segi proses maupun hasil. Hal ini ditandai dengan peningkatan persentase keaktifan peserta didik di setiap siklusnya. Peningkatan proses, dibuktikan dengan hasil observasi rata-rata aktivitas peserta didik selama pembelajaran pada siklus I termasuk kategori cukup yaitu rata-rata 50,00%, dan pada siklus II termasuk kategori baik yaitu rata-rata 74,12%. Peningkatan hasil, dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata keterampilan menulis teks deskripsi dengan media gambar komik pada setiap siklus. Nilai rata-rata keterampilan menulis teks deskripsi pada pratindakan yaitu 56,81 termasuk kategori cukup. Pada siklus I meningkat 10,98 menjadi 67,79 termasuk kategori baik. Sedangkan, pada siklus II meningkat 10,90 menjadi 78,69 termasik kategori baik. Peningkatan-peningkatan tersebut dapat disimpulkan sebagai berikut; pada kondisi awal, nilai rata-rata keterampilan menulis teks deskripsi peserta didik adalah 56,81 dengan tingkat ketuntasan klasikal 16,67% atau 6 peserta didik yang tuntas. Pada siklus I, nilai rata-rata keterampilan menulis teks deskripsi peserta didik 67,79 dengan tingkat ketuntasan klasikal 55,56% atau 20 peserta didik yang tuntas. Pada siklus II, nilai rata-rata keterampilan menulis teks deskripsi peserta didik sebesar 78,69 dengan tingkat ketuntasan secara klasikal 88,89% atau 32 peserta didik yang tuntas. Kata kunci: teks deskripsi, media, gambar komik.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Program Pasca Sarjana > Pendidikan Bahasa
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 06 May 2021 03:57
Last Modified: 06 May 2021 03:57
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/2272

Actions (login required)

View Item View Item